[SOAL] DRAFT SOAL ECOLY TAHUN 2017-2018
ECOLY merupakan Olimpiade Ekonomi paling bergengsi tingkat nasional yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi SMA/MA/SMK/Sederajat. Pada tahun 2019 ini, ECOLY masuk tahun ke 9 berkiprah dalam pemerataan pendidikan di Indonesia.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini terbagi dalam 4 tahap/babak meliputi :
- Babak Penyisihan : Substansi materi babak penyisihan mencakup kompetensi ekonomi (75%) dan kompetensi akuntansi (25%). Sistem penilaian jawaban adalah sebagai berikut,jawaban benar berskor +4, jika jawaban salah berskor -1, jika tidak dijawab berskor 0. Peserta yang berhak melanjutkan ke babak semifinal adalah 7% terbaik dari masing-masing rayon dengan pembulatan keatas. Apabila terdapat dua peserta dengan skor yang sama, maka peserta yang lolos adalah peserta dengan skor kompetensi ekonomi terbaik.
- Babak Semifinal : Babak semifinal merupakan babak lanjutan dari babak penyisihan, diikuti oleh peserta yang lolos babak penyisihan dari masing-masing rayon. Selanjutnya akan diambil 9 (sembilan) tim terbaik untuk masuk ke babak final.
- Babak Final : Babak ini merupakan babak lanjutan dari babak semifinal Ecoly yang pesertanya terdiri dari finalis yang lolos dari babak semifinal sebanyak 9 tim. Kemudian diambil 6 tim terbaik untuk masuk ke babak terakhir yaitu babak grand final.
- Babak Grand Final : Babak ini merupakan babak akhir kegiatan Ecoly yang pesertanya terdiri dari 3 tim terbaik yang lolos babak final.
Melihat tingginya antusiasme peserta ECOLY 2019, maka kami dari tim panitia ingin share terkait beberapa file soal-soal ECOLY tahun 2017-2018 sebagai referensi untuk latihan.
Harapannya dengan latihan yang intens dan peserta mengerti seperti apa gambaran soal olimpiade ekonomi dapat meningkatkan persaingan yang lebih selektif, sehingga dapat tercipta generasi penerus ekonomi yang cendekia, cerdas, profesional di bidangnya, serta solutif terhadap berbagai permasalahan ekonomi nantinya.
Berikut ini beberapa file soal ECOLY dari tahun ke tahun, jangan lupa pantau terus informasi terkait ECOLY 2019 di instagram resminya @ecoly_unesa
0 komentar:
Posting Komentar